Magang Bersertifikat Kampus Merdeka 2021

Sambut karir masa depan dengan pengalaman kerja yang berharga dengan mengikuti Program Magang Bersertifikat yang merupakan bagian dari program Kampus Merdeka yang bertujuan untuk memberikan kesempatan kepada mahasiswa belajar dan mengembangkan diri melalui aktivitas di luar kelas perkuliahan. Di program ini, mahasiswa akan mendapatkan pengalaman kerja di industri/dunia profesi nyata selama 1-2 semester. Dengan pembelajaran langsung di tempat kerja mitra magang, mahasiswa akan mendapatkan hard skills maupun soft skills yang akan menyiapkan mahasiswa agar lebih mantab untuk memasuki dunia kerja dan karirnya.

Ayo Mahasiswa Universitas Budi Luhur bergabunglah pada Program Magang Bersertifikat Kampus Merdeka 2021 pada halaman https://kampusmerdeka.kemdikbud.go.id/program

Pendaftaran dibuka dari tanggal 10-25 Juni 2021

Ikuti juga Sosialisasi Program Magang Bersertifikat Kampus Merdeka 2021 melalui Live Instagram @magangmerdeka dan @kampusmerdeka.ri pada hari Kamis, 10 Juni 2021 jam 16:00WIB

Comments are closed.